Taare Zameen Par atau dalam bahasa Indonesia berarti Seperti Bintang-Bintang di Bumi merupakan film yang rilis pada 21 Desember 2007 tersebut berhasil masuk dan menang dalam acara Filmfare Awards. Selain karena film yang berbeda dan sangat memotivasi, berikut beberapa alasan kenapa wajib nonton film Taare Zameen Par:
1. Sutradara film dan pemerannya
Bagi Anda penggemar film-film India mungkin sudah tidak asing lagi mendengar nama Aamir Khan. Aktor ternama yang lahir pada 14 Maret 1965 tersebut selain telah mengantongi beberapa penghargaan juga telah menghasilkan banyak karya. Itulah salah satu alasan wajib nonton film Taare Zameen Par.
Nah, berikut beberapa film layar lebar yang pernah ia sutradarai:
- Film Lagaan (2001) sebagai produser
- Film Taare Zameen Par (2007) sebagai produser sekaligus sutradara
- Film Jaane Tu Ya Jaane Na (2008) sebagai produser
- Film Delhi Belly (2011) sebagai produser
- Film Qayamat Se Qayamat Tak (1988) sebagai penulis cerita
- Film Hum Hain Rahi Pyar Ke (1993) sebagai penulis naskah, dan masih banyak lagi
2. Sinopsis film taare zameen par
Alasan lain mengapa wajib nonton film Taare Zameen Par yaitu karena cerita yang digambarkan pada film tersebut. Dimana pada film tersebut diceritakan bagaimana penderita disleksia mampu bertahan dengan kondisinya dan bagaimana perjuangan orang tua serta gurunya dalam mendidik anak tersebut.
Ishaan yang diperankan oleh Darseel Safary adalah adalah salah satu siswa di kelas 3 pada sebuah sekolah. Akan tetapi kondisi Ishaan tersebut berbeda dari teman-teman sebayanya dan cenderung selalu “payah” dalam segala urusan.
Ishaan tidak bisa membaca maupun menulis, tapi ia memilih melihat segala sesuatu di dunia ini hanya dengan imajinasinya. Setiap guru yang mengajarnya pun dibuat geram olehnya, karena Ishaan selalu mendapatkan nilai yang jelek. Ishaan juga kerap dicap sebagai anak yang nakal, pemalas dan idiot karena ia sering bolos sekolah.
Alasan lain wajib nonton film Taare Zameen Par adalah karena ceritanya yang selalu menarik dan tidak membosankan. Seperti pada puncaknya, orang tua Ishaan mengirimkannya ke sekolah dan asrama. Akan tetapi ketegasan dan kedisiplinan sekolah tersebut tidak membuat Ishaan semakin pintar.
Hingga datanglah guru baru yang bernama Ram Shankar Nikumbh yang diperankan oleh Aamir Khan. Guru tersebutlah yang berhasil mengajari Ishaan sedikit demi sedikit untuk menulis, membaca, berhitung, bahkan melukis.
Berkat keuletan Ram Shankar, Ishaan pun bisa “hidup” sebagaimana anak lain yang sebaya dan Ia pun berhasil memenangkan sebuah perlombaan melukis dengan menggunakan imajinasinya. Hingga akhirnya, orang tuanya pun menjemput Ishaan dari asrama tersebut karena merasa bahwa anaknya sudah seperti anak-anak pada umumnya.
3. Pesan moral dari taare zameen par
Ya, meskipun bukan film tentang asmara, tapi tetap wajib nonton film Taare Zameen Par dan tak ada alasan untuk tidak menyukainya. Karena Film yang berdurasi 140 menit tersebut bisa diambil banyak sisi positifnya, seperti:
- Sebagai guru, bersabar dan lebih kreatif dalam mendidik murid-muridnya yang “spesial”
- Meski memiliki putra/putri yang “berbeda” dari anak-anak pada umumnya, tetap berikanlah yang terbaik
- Sebagai teman, teman sekelas atau satu sekolah, tidak seharusnya memandang sebelah mata dan menjauhi temannya yang “tidak biasa”.
Selain itu, ada banyak lagi motivasi hidup yang bisa didapatkan dari film tersebut. Jadi itulah alasan kenapa wajib nonton film Taare Zameen Par. Film yang menceritakan tentang ketulusan seorang guru dalam mengajar, dan film tentang keajaiban anak penderita disleksia yang mencoba survive dari pergaulan lingkungan sekitar.